Penyerahan zakat pertanian padi UPZ Istiqomah Desa Gajah kepada BAZNAS Kab. Asahan

UPZ MUSHOLLA ISTIQOMAH DESA GAJAH KEMBALI MENYERAHKAN ZAKAT PERTANIAN PADI MELALUI BAZNAS KAB. ASAHAN

12/11/2024 | RH

Ketua BAZNAS KAB. Asahan Bapak Ir. H. Ansa'ari Margolang didampingi Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Bapak Mhd. Yoni Fassarella, SH menerima penyerahan zakat pertanian padi sebesar Rp. 2.300.000,- (Dua juta tiga ratus ribu rupiah) dari UPZ (Unit Pengumpul Zakat) Musholla Istiqomah Desa Gajah, Kecamatan Meranti, Kab. Asahan pada hari Selasa, 12 Nopember 2024 di Kantor BAZNAS Kab. Asahan.

Sejak dibentuk tahun 2021 oleh BAZNAS Kab. Asahan, UPZ Musholla Istiqomah Desa Gajah selalu aktif setiap panen padi melaksanakan kegiatan pengumpulan dan penyaluran Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS). Para pengurus UPZ Musholla Istiqomah Desa Gajah merupakan para petani padi sawah Binaan BAZNAS Kab. Asahan.  

Para petani padi tersebut sebelumnya pada saat awal musim tanam padi diberi dana bantuan oleh BAZNAS Kab. Asahan. Dana bantuan yang diberikan adalah Program Ekonomi Pinjaman Qordhul Hasan berbasis Masjid/Musholla yang dananya bersumber dari dana infaq sebesar Rp. 5.000.000,- (Lima juta rupiah) per orang. Bantuan tersebut dipergunakan untuk keperluan biaya pengolahan padi sawah seperti upah jetor, pembelian bibit, pupuk, racun hama, dll dengan perjanjian apabila padi telah panen maka pinjaman Qordhul Hasan tersebut wajib dibayar lunas kembali ke BAZNAS Kab. Asahan.

Alhamdulillah, setelah memasuki masa panen, selain membayar lunas pinjaman Qordhul Hasan, para petani juga memberikan zakat hasil pertaniannya melalui UPZ Musholla Istiqomah desa Gajah, selanjutnya UPZ menyerahkan zakat tersebut kepada BAZNAS Kab. Asahan.

Ketua BAZNAS Kab. Asahan Bapak Ir. H. Ansa'ari Margolang sangat meng-apresiasi kegiatan pengumpulan zakat oleh UPZ Musholla Istiqomah Desa Gajah serta mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para petani sekaligus pengurus UPZ Istiqomah Desa Gajah yang telah aktif mengumpulkan zakat dan menyerahkannya ke BAZNAS Kab. Asahan seraya mendo'akan semoga Pengurus UPZ Musholla Istiqomah dan para petani padi desa Gajah yang telah berzakat diberikan pahala dan keberkahan oleh Allah SWT dan berharap agar kegiatan ini dapat terus berkelanjutan. Aamiin Yaa Robbal Aalamiin. (RH)

KABUPATEN ASAHAN

Copyright © 2024 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ